ANALISIS FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN PERILAKU SKRINING DETEKSI DINI KANKER SERVIKS BERDASARKAN REASONED ACTION THEORY (RAT) DI PUSKESMAS SEWON I, BANTUL, YOGYAKARTA

  • Fatimah Dewi Anggraeni Prodi Kebidanan, Universitas Jenderal A. Yani Yogyakarta
  • Eva Putriningrum Prodi Kebidanan, Universitas Jenderal A. Yani Yogyakarta

Abstract

Fatimah Dewi Anggraeni 1), Eva Putriningrum2)1), 2) Prodi Kebidanan, Universitas Jenderal A. Yani Yogyakarta,E-mail: dewianggraeni303@gmail.com, vacovedant@gmail.comABSTRAKLatar Belakang : Indonesia merupakan salah satu negara berkembang dengan jumlah penderita kanker serviks tertinggi. Kasus kanker serviks tertinggi di Indonesia yaitu wilayah Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) sebesar 1,5% dengan jumlah kasus 2.703. Hasil studi pendahuluan di Puskesmas Sewon 1 Bantul Yogyakarta diketahui bahwa jumlah pasangan usia subur (PUS) yang berusia 25-50 tahun sebanyak 6.601, dengan jumlah pemeriksaan IVA tahun 2015 yaitu 33 (0,49%). Tujuan: Untuk menganalisis faktor-faktor yang berhubungan dengan perilaku deteksi dini kanker serviks dengan metode IVA test berdasarkan Reasoned action theory di wilayah kerja Puskesmas Sewon I. Metode: Jenis penelitian ini merupakan penelitian survei analitik dengan menggunakan pendekatan cross sectional. Populasi dalam penelitian ini adalah wanita usia subur berusia 20-50 tahun sebanyak 6.601 orang yang bertempat tinggal di Wilayah Kerja Puskesmas I Sewon Bantul. Teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling sebanyak 80 wanita usia subur. Pengumpulan data dengan menggunakan kuesioner dan analisis data menggunakan analisis regresi logistic. Hasil : responden tidak melakukan pemeriksaan IVA test sebanyak 76,3 % (61 wanita) dan melakukan  pemeriksaan IVA test sebanyak 23,8 % (19 wanita). Responden mempunyai niat rendah sebanyak 53,8 % (43 wanita) dan sebagian niat tinggi sebanyak 46,3 % (37 wanita). Responden mempunyai sikap negatif sebanyak 51,3 % (41 wanita) dan sikap positif sebanyak 48,8 % (39 wanita). Responden mempunyai norma subjektif rendah sebanyak 51,3 % (41 wanita) dan mempunyai norma subjektif tinggi sebanyak 48,8 % (39 wanita). Terdapat hubungan antara niat dengan pemeriksaan IVA test (nilai p=0,009 dan odd ratio=8,83). Terdapat hubungan antara sikap dengan pemeriksaan IVA test (nilai p=0,033, dan odd ratio=5,11). Terdapat hubungan antara norma subjektif dengan pemeriksaan IVA test (nilai p= 0,048, dan odd ratio=4,11). Kesimpulan : Terdapat hubungan antara niat, sikap, dan norma subjektif dengan pemeriksaan IVA test.Kata Kunci : Iva Test, Niat, Sikap, Norma Subjektif.ANALYSIS OF FACTORS RELATED TO SCREENING BEHAVIOR OF DYNAMIC CANCER DETECTION BASED ON REASONED ACTION THEORY (RAT) IN PUSKESMAS SEWON I, BANTUL, YOGYAKARTAABSTRACTBackground: Indonesia is one of the developing countries with the highest number of cervical cancer sufferers. The highest cases of cervical cancer in Indonesia is in Yogyakarta Special Region (DIY) of 1.5% with 2,703 cases. The results of a preliminary study at Sewon 1 Bantul Yogyakarta Public Health Center revealed that the number of fertile age couples (PUS) aged 25-50 years was 6,601, with the number of IVA examinations in 2015 being 33 (0.49%). Objective: To analyze the factors associated with the behavior of early detection of cervical cancer with the IVA test method based on the Reasoned action theory in the work area of Sewon I Health Center Method: This type of research is analytical survey research using a cross sectional approach. The population in this study were women of childbearing age aged 20-50 years as many as 6,601 people who lived in the Work Area of I Sewon Public Health Center Bantul. The sampling technique used purposive sampling as many as 80 women of childbearing age. The data collection used questionnaires and data the analysis used logistic regression analysis. Results: The result shown respondents who did not do IVA test as much as 76.3% (61 women) and conducted IVA test as much as 23.8% (19 women). Respondents had low intentions of 53.8% (43 women) and some high intentions were 46.3% (37 women). Respondents had a negative attitude of 51.3% (41 women) and positive attitudes as much as 48.8% (39 women). Respondents had low subjective norms of 51.3% (41 women) and had high subjective norms of 48.8% (39 women). There was a relationship between intention and IVA test (p value = 0.009 and odd ratio = 8.83). There was a relationship between attitudes and IVA test (p value = 0.033, and odds ratio = 5.11). There is a relationship between subjective norms and IVA test (p value = 0.048, and odds ratio = 4.11). Conclusion: There is a relationship between intention, attitude, and subjective norms with IVA test.Keywords: IVA Test, Intention, Attitude, Subjective Norm
Published
2018-12-31
How to Cite
Anggraeni, F. D., & Putriningrum, E. (2018). ANALISIS FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN PERILAKU SKRINING DETEKSI DINI KANKER SERVIKS BERDASARKAN REASONED ACTION THEORY (RAT) DI PUSKESMAS SEWON I, BANTUL, YOGYAKARTA. Jurnal Kebidanan, 10(02), 145-152. https://doi.org/10.35872/jurkeb.v10i02.287
Section
Articles